KJI adalah singkatan dari Kosuwa Jaskoprotek Indonesia, PT yang didirikan oleh Praktisi profesional. KJI didirikan dengan semangat yg kuat dan mimpi untuk mengumpulkan dan mengembangkan sejumlah tenaga ahli professional muda untuk membantu mengembangkan profesi konsultan anak negeri. Upaya pengembangan profesi konsultan dilakukan melalui pendekatan wadah professional yang mengacu pada sistem pendekatan interdisipliner yang terpadu, hal tersebut disadari karena semakin beratnya tantangan pembangunan nasional dimasa mendatang, sehingga menuntut konsistensi profesionalme yang mantap. Dengan dukungan dari support team kami yang Berpengalaman, Handal dan Amanah, layanan bisnis KJI bergerak dibidang Konsultan Management, ISO, Training, Halal, BPOM, SNI, ISPO, Inspeksi, Industrial Engineer, I.T., Desain dan lain-lain. dan KJI juga merupakan sebuah wadah untuk mengembangkan bisnis perusahaan-perusahaan dalam negeri agar dapat bersaing secara professional dengan perusahaan-perusahaan asing. Visi kami Memberikan manfaat sebesar-besarnya sesuai harapan pelanggan dengan mengedepankan Aspek Kualitas dan Tepat Waktu dalam Penyelesaian Pekerjaan. Misi kami Menjadikan KJI sebagai Konsultan Management, ISO dan Training Terbaik yang Amanah serta memiliki Innovasi, Imajinasi dan Perbaikan yang berkelanjutan untuk dapat selalu membantu peningkatan pertumbuhan bisnis bagi pelanggan. Motto kami “Act with Conscience, Think with Innovation” [Bertindak dengan hati Nurani dan Berfikir dengan Innovasi]